SPO PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) DAN PEMELIHARAANNYA


            



PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI (APD) DAN PEMELIHARAANNYA
No. Dokumen


No. Revisi

01
Halaman

1 / 2
STANDAR PROSEDUR OPERASIONAL
(SPO)
Tanggal Terbit


Ditetapkan

PENGERTIAN
Penggunaan dan pemeliharaan alat pelindung diri adalah kegiatan yang dilakukan dalam upaya peningkatan keselamatan dan kesehatan karyawan selama bekerja dilingkungan rumah sakit sesuai dengan prosedur yang berlaku.
TUJUAN
1.     Tercapai kinerja efektif, efisien dan cepat dalam penggunaan dan pemeliharaan alat pelindung diri.
2.     Mencegah kecelakaan kerja pada karyawan selama bekerja dan berada dilingkungan rumah sakit.
3.     Mencegah paparan bahan berbahaya terhadap karyawan unit tertentu di Rumah sakit.
KEBIJAKAN

PROSEDUR
1.  Alat pelindung diri yang digunakan di rumah sakit terbagi atas : masker, sarung tangan, sepatu boot, apron, celemek, tali dan kacamata.
2.  Untuk masker, gunakan dengan cara menutup rapat hidung dan ikat tali dibagian belakang. Sedangkan cara pemeliharaan :
    Masker disposable : langsung dibuang
    Masker non disposable : lakukan cuci ulang, sebelum digunakan kembali
3. Untuk sarung tangan, gunakan hingga menutupi ¾ bagian lengan tangan dimana lapisan kasar berada diluar. Cara pemeliharaan sama dengan masker yaitu:
    Sarung tangan disposable : langsung dibuang.
    Sarung tangan non disposable : lakukan cuci ulang, sebelum digunakan kembali.
4. Untuk sepatu boot, gunakan dengan cara celana panjang dimasukkan kedalam sepatu boot. Sedangkan cara pemeliharaan, lakukan pembersihan dan pencucian setelah selesai penggunaan.
5. Untuk apron, gunakan hingga menutupi tubuh dan tutup kancing bagian belakang. Kemudian untuk pemeliharaan, cuci ulang setelah pemakaian dan disetrika.
6. Untuk celemek, gunakan untuk menutupi bagian depan tubuh dan ikat tali bagian belakang. Kemudian untuk pemeliharaan, cuci ulang setelah pemakaian dan disetrika.
7.    Untuk tali, ikat tali ke steger sayap kiri dan kanan kemudian ikat tali bagian atas dengan kuat. Sedangkan tali untuk pinggang/citipel, ikatkan pada capoling. Cara pemeliharaannya adalah bersihkan setelah selesai digunakan kemudian simpan.
8. Untuk kacamata, gunakan untuk melindungi mata dari pecahan tajam/kasar. Sedangkan cara pemeliharaan, bersihkan dan simpan setelah selesai digunakan.
UNIT TERKAIT
Semua unit






































































































Post a Comment

0 Comments